Universitas Mulia Program Studi Diluar Kampus Utama (PSDKU)

Rapat Koordinasi Dosen UM Kampus Kota Samarinda Semester Genap T.A. 2020/2021

Sabtu, 27 Februari 2021, Bagian Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK) UM Kampus Kota Samarinda mengundang Dosen pengampu mata kuliah dari program studi D3 Manajemen Informatika dan S1-Sistem Informasi untuk melakukan rapat koordinasi awal Semester Genap Tahun Akademik 2021.

Tangkapan layar saat kegiatan rapat koordinasi dosen Universitas Mulia Kampus Kota Samarinda (27 Februari 2021)

Rapat koordinasi dilaksanakan secara online melalui platform Zoom dan dihadiri oleh 23 orang yang terdiri dari dosen dan staf Program Studi. Kegiatan ini dilakukan terkait pelaksanaan perkuliahan semester genap yang dilaksanakan pada bulan Maret. Kepala Kantor UM Kampus Kota Samarinda, Bapak Muhammad Yani, S.Kom., M.T.I memberikan sambutan dan Kabag. BAAK UM Kampus Kota Samarinda, Bapak Reza Pahlawan, S.Kom. menjelaskan mengenai Sistem Informasi Akademik Universitas Mulia dan proses blended learning. (NZ)

Perlu bantuan? Ayo kontak kami sekarang!